Postingan

PENUH ANTUSIAS! WEST JAVA STUDENT TALK SHOW VOL. 4 HADIRKAN SEMANGAT BARU UNTUK GENERASI-Z!

Gambar
  West Java Student Talk Show Vol. 4 Mengajak Generasi Z Menjadi Pemimpin Kreatif dan Berani Melawan Ketidaksetaraan Gender Dwi Riyanto UGJ-TV, CIREBON –   Sabtu, 25 April 2025, suasana Auditorium Kampus 1 Universitas Swadaya Gunung Jati tampak semarak dan berbeda dari biasanya. Kurang lebih 300 siswa SMA yang tergabung dalam OSIS se-wilayah CIAYUMAJAKUNING (Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan) hadir penuh semangat mengikuti West Java Student Talk Show Vol. 4. S ebuah acara inspiratif yang diselenggarakan oleh BEM KM FISIP UGJ Kabinet Saskara Adikarya melalui Departemen Luar Negeri. Mengusung tema “Progressive, Creative, Leadership for Gen-Z”, acara ini menghadirkan energi baru bagi generasi muda untuk menjadi pribadi yang visioner, inovatif, dan berjiwa pemimpin di era digital saat ini.   Acara ini lebih dari sekadar diskusi, melainkan menjadi wadah dalam mempererat tali silaturahmi antar pelajar, serta ruang untuk tumbuh bersama melalui pertukaran ide, inspirasi, d...

Bincang Buku - Menyelami Pahit-Getir Dibalik Kehidupan Melalui Novel “Tentang Kamu” Karya Tere Liye

Gambar
Makna Seorang Sri Ningsih yang Menjadi Simbol Kegigihan dan Kebebasan Perempuan Melalui Novel   “Tentang Kamu” Karya Tere Liye Dwi Riyanto CIREBON, UGJ-TV –  Novel "Tentang Kamu" merupakan salah satu novel karya Tere Liye yang mengangkat tema berbeda dibandingkan dengan novel-novel lainnya. Novel bergenre biografi ini sangat cocok bagi kalian yang ingin menyelami kisah hidup seseorang dan menggali makna mendalam dari perjalanan hidup seseorang. Melalui novel ini, pembaca akan dihadapkan oleh berbagai pengalaman berharga yang dapat dijadikan sebagai pelajaran hidup dan bekal berharga untuk menghadapi masa depan. Diterbitkan pada tahun 2016, novel ini meraih kesuksesan dan menjadi salah satu novel karya Tere Liye yang terlaris, bahkan hingga melakukan cetak ulang berkali-kali. Tere Liye, sebagai seorang penulis multitalenta, selalu berhasil memanjakan para pembacanya dengan karya-karya yang tak hanya menghibur, tetapi juga penuh kejutan yang mampu menyentuh hati siapa saj...

Luar Biasa! Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Swadaya Gunung Jati Sukses Gelar Seminar Budaya yang Hadirkan Pakar Internasional.

Gambar
  FISIP UGJ Bahas Seni Tradisional dan Konflik Gender dalam Budaya Populer! Nabila Ichwani UGJ-TV, CIREBON – Selasa, 18 Maret 2025. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Swadaya Gunung Jati (UGJ) kembali menggelar seminar yang kali ini bertajuk "Introducing Japanese, Korean, and Indonesian Folk Art and Traditional Music Culture." Acara ini dilaksanakan di Auditorium Gedung B, Fakultas Kedokteran UGJ dan resmi dibuka oleh Rektor UGJ, Prof. Dr. Ir. H. Achmad Faqih , SP., M.M., IPUM, CIRR., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya memahami budaya sebagai identitas bangsa serta tantangan dalam melestarikannya di tengah modernisasi dan globalisasi. Seminar ini menghadirkan dua narasumber internasional serta satu akademisi dari FISIP UGJ yang membahas peran seni dan budaya dalam identitas bangsa serta fenomena konflik gender dalam budaya populer. Dengan topik yang luas, seminar ini memberikan wawasan mendalam tentang bagaimana seni tradisional tetap rele...

Parlemen Goes to DPRD: Belajar Politik Langsung dari Sumbernya.

Gambar
  Belajar Politik Langsung dari Sumbernya Hanum Karomah Pada hari Rabu, 14 Februari, mahasiswa yang tergabung dalam program "Parlemen Goes to DPRD" yang di persembahkan oleh DPM KM FISIP Universitas Swadaya Gunung Jati berkesempatan mengunjungi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk berdiskusi mengenai berbagai isu politik terkini. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan langsung mengenai sistem pemerintahan dan peran DPRD dalam menyusun kebijakan publik. Suasana Kunjungan dan Diskusi Setibanya di kantor DPRD, para mahasiswa disambut hangat oleh anggota dewan dan staf legislatif. Acara dibuka dengan pemaparan mengenai tugas dan fungsi DPRD dalam mewakili aspirasi masyarakat. Pemaparan ini memberikan gambaran yang lebih konkret mengenai bagaimana kebijakan dibuat dan bagaimana peran legislatif dalam pembangunan daerah. Diskusi berjalan dengan interaktif, di mana mahasiswa diberi kesempatan untuk bertanya langsung kepada anggota dewan mengenai berbagai isu po...

Seminar MBKM Mandiri Kewirausahaan: “Langkah Awal Menuju Kesuksesan di Usia Muda”

Gambar
Mengubah Tantangan Menjadi Peluang: Kewirausahaan di Usia Muda Dewi Putri Yanti   UGJ-TV, CIREBON - Kamis, 23 Januari 2025. Seminar MBKM Mandiri Kewirausahaan yang mengusung tema “Langkah Awal Menuju Kesuksesan di Usia Muda” berlangsung dengan meriah dan mendapat antusias dari para peserta yang hadir. Acara ini diadakan oleh Program MBKM mandiri kewirausahaan LLDIKTI Wilayah 4 Jabar Banten tahun 2024, yang bertempat di Auditorium kampus 1 Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon.          Acara ini menghadirkan pemateri hebat yaitu Akir Saputra selaku CEO PT Angkasa Raya pebisnis Cirebon, serta para pebisnis muda dari program MBKM mandiri kewirausahaan LLDIKTI Wilayah 4 yaitu Diva Az-zahra dengan materi Women’s Business Nail Art mengubah hobi menjadi 10 JT pertama, Sevy Amalia Putri dengan materi bisa Make Up dalam 7 hari dengan Make Up seadanya hasil highimpact , Geovivo Ahsanti dengan materi Buket bunga berkelas dari hobi jadi b...

Semarak Dies Natalis Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Swadaya Gunung Jati ke – 19

Gambar
  Menyambut Dies Natalis, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Menggelar Seminar Strategi Komunikasi Pemasaran dalam Membangun Citra di Media Sosial Putri Agetha   UGJ-TV, CIREBON - Senin, 20 Januari 2024 telah berlangsunya seminar di auditorium kampus 1 Universitas Swadaya Gunung Jati dengan tema “ Strategi Komunikasi Pemasaran dalam Membangun Citra di Media Sosial ” yang dipersembahkan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi sebagai perayaan puncak dies natalis-nya yang ke 19. Acara seminar ini di meriahi dengan dua pemateri hebat yaitu Ibu Dedet Erawati, S.I.Kom.,M.I.Kom dan Ibu Tiara Muthiarsih, SE., MM. Seminar ini menjelaskan bahwa di era digital saat ini, media sosial memainkan peran penting dalam membentuk persepsi dan citra suatu brand atau individu. Sebagai Mahasiswa di masa kini, yang sebagian besar terlibat dalam dunia komunikasi pemasaran, harus dapat memahami secara mendalam bagaimana cara mengelola citra melalui platform digital yang begitu luas. Melalui semi...

BINCANG BUKU : Kenalan Yuk Sama Dikotomi Kendali dari Buku "Filosofi Teras"

Gambar
  Mencari Ketenangan dan Kedamaian Melalui Buku Filosofi Teras Bab 4  “Dikotomi Kendali” Muhammad Zaidan, Putri Agetha UGJ-TV, CIREBON - Pernah nggak sih, kamu overthinking gara-gara mikirin apa kata orang? Atau merasa nggak tenang karena terlalu fokus sama hal-hal yang sebenarnya nggak bisa kamu kontrol? Nah, di Bab 4 buku Filosofi Teras karya Henry Manampiring yang   t erbit pada tahun 2018 sebagai panduan anak muda dalam mengatasi permasalahan tentang kekhawatiran yang sering terjadi. A da konsep keren banget yang pas buat ngatasin itu yaitu tentang "Dikotomi Kendali." Apa Sih Dikotomi Kendali itu? Dikotomi Kendali adalah cara membagi hidup jadi dua bagian menjadi h al yang bisa kita kendalikan seperti pikiran, tindakan, keputusan, cara menghadapi situasi, bahkan gimana kamu bangun hubungan sama orang lain serta h al yang nggak bisa kita kendalikan seperti perasaan orang lain, cuaca, keadaan di luar kendali kita, sampai hal besar kayak kelahiran dan kematian....